MediaSuaraMabes, Deli Serdang — Personel gabungan Polsek Pancur Batu bersama Koramil 03 Sibolangit menggelar aksi Gerebek Sarang Narkoba (GSN) di tiga lokasi berbeda di Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (9/1/2026). Operasi ini disebut sebagai respons cepat aparat setelah menerima keluhan masyarakat terkait maraknya dugaan peredaran narkotika dan praktik perjudian di wilayah tersebut.
Penggerebekan dipimpin Kanit Reskrim Polsek Pancur Batu, Iptu Junaidi A. Karo Sekali. Sasaran utama operasi adalah gubuk-gubuk liar yang diduga kerap digunakan sebagai tempat transaksi dan konsumsi narkoba.
Tak ingin lokasi serupa kembali dimanfaatkan, petugas mengambil langkah tegas dengan membongkar dan membakar gubuk-gubuk tersebut.
“Kami melakukan pembongkaran serta pembakaran habis terhadap gubuk-gubuk atau lapak yang diduga sebagai tempat penyalahgunaan narkotika. Semuanya dibakar dan diratakan,” tegas Iptu Junaidi.
Dalam operasi tersebut, petugas menyisir tiga titik utama, yakni perbatasan Sibolangit–Kabanjahe (Dusun III), Lapangan Pramuka (Dusun V), serta area Lotus (Dusun I) di Desa Bandar Baru.
Dari hasil penyisiran, petugas mengamankan dua unit mesin judi jenis dindong di lokasi perbatasan. Meski tidak ditemukan barang bukti narkotika secara langsung, tim di lapangan menemukan sejumlah plastik klip kosong yang diduga kuat biasa digunakan untuk membungkus sabu.
Kapolsek Pancur Batu, Kompol Djanuarsa, menegaskan kegiatan serupa akan terus dilakukan secara rutin. Ia menekankan pihaknya tidak akan memberi ruang bagi pelaku kejahatan narkoba maupun perjudian di wilayah hukum Polsek Pancur Batu.
“Kami akan terus melakukan pemantauan intensif. Kami mengimbau masyarakat untuk tidak takut melapor jika menemukan aktivitas mencurigakan. Kami pastikan patroli akan ditingkatkan demi menciptakan lingkungan yang aman dan bersih dari narkoba,” pungkas Djanuarsa.
Catatan: Redaksi akan memperbarui informasi apabila terdapat perkembangan lanjutan terkait identitas pelaku, penetapan tersangka, maupun temuan barang bukti dalam operasi berikutnya.
Sumber: Analisa
(Tomi J. Purba)
- Isra’ Mi’raj Perintahkan Sholat, Apa Hikmahnya? - January 30, 2026
- Diduga Beroperasi Mesin Judi “Tembak Ikan” di Lau Cimba Kabanjahe, Warga Resah - January 30, 2026
- Polsek Pancur Batu–Koramil 03 Sibolangit Gerebek Tiga Lokasi Diduga Sarang Narkoba dan Judi di Sibolangit - January 30, 2026









Comment