MediaSuaraMabes, Jepara – Polres Jepara bersama Kodim 0719/Jepara menggelar kegiatan Dapur Ramadhan dengan membagikan makanan berbuka puasa kepada warga. Dimana kegiatan tersebut berlangsung di Halaman Makodim 0719/Jepara, Selasa (04/04/2023).
Pada pelaksanaannya seluruh makanan yang dibagikan dimasak dan disiapkan oleh Personil TNI-Polri jajaran Polres Jepara dan Kodim 0719/Jepara.
Dalam kesempatan itu, Kapolres Jepara AKBP Warsono, S.H., S.I.K., M.H dan Dandim 0719/Jepara Letkol Inf Mokhamad Husnur Rofiq, S.I.P., serta unsur Forkopimda Jepara didampingi PJU baik Polres Jepara maupun Kodim 0719/Jepara turut hadir dalam kegiatan Dapur Ramadhan ini.
Harapannya dalam kegiatan Dapur Ramadhan ini akan dapat membantu sesama. Personel baik Polres Jepara maupun Kodim 0719/Jepara akan berupaya berbuat yang terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara.
“Semoga yang kita lakukan ini dapat membantu sesama di bulan Ramadhan ini. Kita akan selalu berbuat yang terbaik bagi masyarakat, bangsa dan negara dalam situasi apapun, niatkan semua untuk ibadah,” Ungkap Kapolres Jepara AKBP Warsono.
“Dibulan yang penuh berkah kita jadikan momen untuk saling berbagi kepada sesama dan tentunya dengan berbagi makanan dapat bermanfaat serta mempunyai arti dan hikmah bagi masyarakat yang berpuasa”, pungkasnya.
(Yusron).
- Pengambilan Bantuan Langsung Tunai di Kelurahan Rorotan Berjalan Tertib dan Lancarv - November 27, 2025
- Operasi Zebra Toba 2025: Polres Humbahas Dominasi Pelanggaran R2 dan Tekankan Edukasi Humanis - November 26, 2025
- Cilincing Bersatu (CIBER) Gelar Ruang Diskusi KB-SI Perjuangan dan Pengusaha Depo Terkait Dampak Pembatasan Jam Operasional di Jalan Cilincing Raya - November 24, 2025









Comment