Media Suara Mabes Gelar Silahturahmi Dan Konsolidasi Bersama Kaperwil, Kabiro Se-Jawa Barat

MediaSuaraMabes, Bandung Barat – Media Suara Mabes menggelar silahturahmi dan konsolidasi dihadiri langsung oleh pimpinan umum Suratno,S.Kom, Kaperwil dan Kabiro Se- Jawa Barat. Acara yang digelar di Desa Cipendeuy, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat Minggu,(2/2/2025).

Dalam silahturahmi dan konsolidasi tersebut para Kabiro maupun Kaperwil diharapkan mampu memberikan masukan-masukan yang positif untuk memajukan Media Suara Mabes. Media Suara Mabes sediri berdiri mei tahun 2021 dan mempunyai legalitas yang sah untuk penerbitan berita di media online.

Adapun beberapa usulan dan pembahasan langsung antara Kabiro maupun Kaperwil Kepda Direksi diantaranya ; Media Suara Mabes akan menjadi Garda terdepan dalam membantu menyampaikan informasi kepada publik, berkomitmen dan menjunjung tinggi hak demokrasi.

Sudirman selaku Kepala Perwakilan Provinsi Jawa Barat mengajak kepada seluruh Kabiro Se- Jawa Barat agar tetap semangat dan menjaga kode etik jurnalistik sesuai dengan undang-undang nomor 40 tahun 1999,

“Dirinya juga meminta agar para Kabiro Media Suara Mabes untuk terus memberikan informasi yang akurat, berimbang dan terpercaya,”ajaknya.

Terakhir, dirinya berpesan agar seluruh Kabiro Se- Jawa Barat tetap kompak dan solid dan menjaga marwah Media Suara Mabes. Tetap berkordinasi dan saling support jaga silahturahmi dengan baik sesama insan pers,” tutupnya.

Baca Juga :  Pesan Kapolri ke Taruna-Taruni Akpol: Turun, Dengar dan Serap Aspirasi Masyarakat

Comment