MediaSuaraMabes, Gunungkidul, Yogyakarta – Ketua umum paguyuban dukuh Gunungkidul “JANALOKA” Suteja bersama ketua dua bidang Hukum dan Advokasi, resmi mendaftarkan diri sebagai organisasi profesi yang berbadan hukum ke kantor Kesbangpol Gunungkidul dan di terima pegawai kantor Kesbangpol Gunungkidul di loby front office, Sabtu (19/02/2022).
Suteja selaku ketua umum saat di temui oleh awak media menyampaikan pendaftaran ke kantor Kesbangpol adalah pemenuhan legal formal atas amanat dari anggota paguyuban dukuh Janaloka Gunungkidul, juga atas petunjuk dan dorongan dari Pemerintah Kabupaten Gunungkidul yang di sampaikan oleh Sekda Gunungkidul pada saat pengurus Janaloka melakukan audiensi beberapa waktu yang lalu.
Dengan harapan setelah memiliki legal formal akan dapat terbangun soliditas organisasi serta sinergitas dengan multi stakeholder yang ada di wilayah Kabupaten Gunungkidul maupun dengan pihak-pihak lainnya, sehingga “JANALOKA” tidak bisa di katakan OTB.
Selain itu juga Janaloka Kabupaten Gunungkidul akan mendorong terbentuknya kepengurusan di tingkat Kapanewon untuk di kukuhkan. Tingkat Kapanewon yang sudah terbentuk dan sudah di kukuhkan baru di Kapanewon Ponjong, Kapanewon Rongkop dan Kapanewon Girisubo.
Tuparta, S.Pd selaku sekretaris menambahkan agenda selanjutnya adalah pendataan ulang anggota di setiap kapanewon karena adanya anggota yang sudah purna tugas dan adanya pengisian dukuh baru, sehingga perlu adanya up date data anggota sebagai upaya untuk membangun kenyamanan dan keamanan dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya dukuh Gunungkidul melalui paguyuban atau perkumpulan JANALOKA.
“Selanjutnya Janaloka Kabupaten Gunungkidul akan terus melaksanakan program kerja yang sudah di bahas dalam Rakerda dan juga akan menggandeng Lembaga Batuan Hukum (LBH) dan akan melaksanakan MOU dengan LBH tersebut dalam waktu dekat”, pungkas Tuparta.
(BEIJELLO)
- Pakar Hukum Administrasi Tata Negara SIW Bicara : Penugasan Polri di Luar Institusi Tetap Sah dalam Perspektif Hukum Administrasi Negara - November 16, 2025
- Panitia Pengukuhan DPD IKM Provinsi Riau Suvey Lokasi Acara di Gor Tribuana Jalan Diponegoro Pekanbaru - November 16, 2025
- Kreditur Tagih Janji Mediasi Hakim dari Hasil Kerja Kurator PT Merpati Abadi Sejahtera - November 12, 2025









Comment